Perumahan Wakil Bupati Langkat Digunakan untuk Pencabulan, Ondim Langsung Bertindak

by -98 Views
Perumahan Wakil Bupati Langkat Digunakan untuk Pencabulan, Ondim Langsung Bertindak

LANGKAT, Waspada.co.id – Pelaksana tugas Bupati Langkat, Syah Afandin, angkat bicara soal dugaan kasus pencabulan ZS yang dilakukan di rumah dinas Wakil Bupati Langkat Desember 2023 lalu. Pria yang kerap disapa Ondim itu pun mendesak pihak kepolisian agar mengusut tuntas kasus yang menimpa salah satu siswa SMP di Langkat tersebut.

“Korban sudah saya sarankan untuk membuat laporan ke Polres Langkat,” ujar Ondim, Jumat (4/1).

Selain itu, Ondim menjelaskan bahwa sebelumnya rumah dinas Wakil Bupati yang dalam keadaan kosong dipinjam oleh Dunia Melayu Dunia Islam (DMDI) untuk persiapan panitia guna menyambut tamu dari Malaysia.

“Meski begitu, atas kejadian ini sudah saya sampaikan kemarin. Harus diselidiki sampai tuntas. Gak tau apa dia panitia juga. Karena keluarga korban sudah membuat laporan ke Polres Langkat. Saya harap agar polisi segera menangkap pelaku,” ucapnya.

Kasat Reskrim Polres Langkat AKP Dedi Mirza, mengatakan kasus dugaan pencabulan sejauh ini masih dalam proses penyidikan. “Sudah diproses,” sebut AKP Dedi Mirza.

Sebelumnya dugaan pencabulan sesama jenis yang dilakukan ZS (33) kepada seorang siswa SMP di Langkat terbongkar setelah ibu korban berinisial H mendapati pengakuan dari anaknya.

Perbuatan tak senonoh itu bermula saat Dunia Melayu Dunia Islam (DMDI) menggelar kegiatan di kawasan rumah dinas wakil Bupati Langkat, tepatnya di Pendopo Jentera Malay pada 16 Desember 2023 lalu.

Ibu korban H, mengatakan saat itu pelaku mengajak anaknya turut hadir dan menginap di rumah dinas wakil Bupati Langkat.

“Anak saya diajak ZS (pelaku) untuk nginap di Rumah Dinas Wakil Bupati Langkat. Sebelum pergi pun anak saya ini sempat pamit. Setiba di rumah dinas anak saya pun mandi untuk membersihkan diri. Tanpa disadari ZS ternyata merekam anak saya yang sedang mandi,” ujar ibu korban, Kamis (4/1) kemarin. (wol/rid/d2)

Editor: Rizki Palepi