Bagi masyarakat yang berencana untuk mudik menggunakan mobil listrik, kini tidak perlu khawatir lagi. Pasalnya, PT Hutama Karya (Persero) telah menyediakan puluhan stasiun pengisian kendaraan listrik umum (SPKLU) di sepanjang Tol Trans Sumatera untuk memudahkan pengguna mobil listrik selama Mudik Lebaran 2025. Dalam keterangan dari Executive Vice President (EVP) Sekretaris Perusahaan Hutama Karya, Adjib Al Hakim, disebutkan bahwa Hutama Karya telah menyediakan 15 unit SPKLU bekerja sama dengan PT PLN (Persero) di beberapa ruas jalan tol seperti Tol Terpeka, Tol Pekanbaru – Dumai (Permai), Tol Indralaya – Prabumulih (Indraprabu), dan Tol Pekanbaru – Koto Kampar. Kapasitas pengisian bervariasi antara 20 KWH hingga 200 KWH dengan waktu pengisian mulai dari 5 hingga 45 menit, tergantung pada kapasitas baterai kendaraan.
SPKLU dengan kapasitas besar yakni 200 KWH dapat ditemukan di Rest Area 306 B dan Rest Area KM 311A Tol Terpeka yang dilengkapi dengan unit pengisian listrik ultra fast charging. Selain itu, berikut adalah rincian lokasi SPKLU di beberapa ruas Tol Trans Sumatera, antara lain:
– Ruas Terbanggi Besar-Kayu Agung
– Ruas Pekanbaru-Dumai
– Ruas Indralaya-Prabumulih
– Ruas Pekanbaru-Koto Kampar
Dengan adanya fasilitas SPKLU ini, diharapkan dapat memberikan kemudahan bagi pengguna mobil listrik dalam melakukan perjalanan mudik selama Lebaran tahun ini.